Kunjungan SMA Pelita ke GMAHK Jemaat Berea Lansa


Hari sabtu, tanggal 28 Mei 2023, dipimpin kepala sekolah Herschel Najoan, SE., M.Pd., mengadakan kunjungan ke GMAHK Jemaat Berea, Lansa, kecamatan Wori. Rombongan dari SMA Pelita selain kepala sekolah, hadir pula Ketua Pembina Yayasan Pelita Klabat Indonesia, Ristovella Alexandrina Kere, MM., M.Pd., hadir pula anggota dewan sekolah SMA Pelita Estresin Takarendehang bersama ibu. Para siswa yang hadir yaitu Gabriel Raka, Jonathan Marentek, Theofani Sondakh, Yotam Lokon dan Cheril Lahamadi. Ikut hadir dengan rombongan SMA Pelita, bpk. Herry Lumoindong, yang siang itu ikut membawakan lagu pujian.

Kunjungan dari SMA Pelita ini disambut antusias oleh jemaat Berea, Lansa sehingga ketika rombongan tiba, langsung diberikan kesempatan untuk mengambil bagian pada acara ibadah gereja. Kesempatan ini tidak disia-siakan oleh sekolah dengan memberikan kesempatan semua siswa yang hadir untuk mengambil bagian. Yang berkhotbah sabat siang itu adalah Gabriel Raka, siswa kelas X.

Setelah acara kebaktian sabat siang, rombongan dari SMA Pelita dijamu makan siang oleh jemaat. Sementara makan siang, dimanfaatkan berdiskusi terkait pendidikan di SMA Pelita.