Membuat Karamba
Tidak bisa dipungkiri, SMA Pelita berdiri di desa Wineru, Likupang Timur yang hanya berjarak sekitar 100 meter dari pantai. Masyarakat pantai sebagian kehidupannya berasal dari laut / pantai.
Menyadari hal itu maka salah satu hal yang perlu dipelajari siswa-siswa adalah proses penangkapan dan pengembangan ikan. Salah satu yang dilakukan warga di antaranya adalah membuat rumpon karamba. Karamba ini dibuat sebagai tempat untuk membesarkan ikan yang ditangkap ketika ukurannya masih kecil dan dibesarkan di jaring karamba.
Inilah salah satu yang dipelajari oleh siswa-siswa SMA Pelita yang mengadakan praktek di desa Lihunu, pulau Bangka, kecamatan Likupang Timur.
0 Comments
Posting Komentar